rss

Oli Top One Jenis Apa Yang Bagus Buat Avansa

Untuk Toyota Avanza kami sarankan menggunakan salah satu dari 3 produk TOP 1 ini, yakni TOP 1 HP Plus 10W-40, atau TOP 1 HP PLus 10W-30, atau TOP 1 Zenzation 10W-40. Ketiga produk ini akan memastikan performa, perlindungan, dan akselerasi Toyota Avanza anda dengan lebih sempurna dan maksimal.

Untuk jangka waktu pergantian oli, disarankan tetap mengikuti anjuran dari ATPM yakni antara rentang 5000 km - 10.000 km, kembali lagi kepada kondisi dan situasi berkendara serta lingkungan. Bilamana kondisi berkendara anda lebih banyak di daerah yang macet dan jalanan berliku serta beban yang di bawa cukup berat, hal ini akan membuat jangka waktu penggantian oli akan lebih pendek (dibawah 10.000 km), sebagai contoh, apabila situasi macet, maka Kilometer mesin mobil tidak akan bertambah, padahal mesin terus bekerja, sehingga kilometer pada odometer kurang tepat dijadikan patokan jangka waktu penggantian oli. Lain halnya apabila kondisi berkendara tidak di daerah macet, tentu saja lebih panjang kilometernya di bandingkan anda yang sering di daerah macet.

Produk pelumas TOP 1 HP (High Performance) Plus Synthetic Blend 10W-40 dan 10W-30 merupakan produk TOP 1 terbaru yang diformulasikan khusus untuk mesin bensin berteknologi modern dengan kerapatan yang minim. Produk ini mampu melumasi sampai ke celah-celah yang kecil sekalipun. TOP 1 HP Plus terbuat dari bahan dasar sintetik yang dirancang menggunakan teknologi Syngen 2000 yang memiliki keunggulan dalam hal kemurnian ekstra tinggi, penguapan ekstra rendah, serta indeks kekentalan yang tinggi sehingga mampu memberikan performa baik pada suhu rendah dan tinggi.

Selain itu, penggunaan Syngen 2000, TOP 1 HP Plus juga menggunakan aditif yang berkualitas tinggi dan mengandung Molybdenum MV822 yang akan mencegah terjadinya gesekan dan keausan secara optimal dan melindungi kemungkinan terjadinya oksidasi yang akan mempercepat penurunan performa pelumas.

Sesuai dengan namanya maka pelumas terbaru ini akan menjadikan mesin menjadi lebih bersih, permukaan logam pada mesin jauh lebih terlindungi, kekentalan (viskositas) pelumas lebih stabil, serta ketahanan ekstra terhadap oksidasi dan korosi. Salah satu keunggulan dari produk ini adalah TOP 1 HP Plus memiliki keunggulan 24x lebih tahan terhadap gesekan dan keausan dan 6x lebih stabil terhadap perubahan suhu dibandingkan dengan Standard minimum dari API SL. (American Petroleum Institute).

Untuk lebih detailnya, silahkan mengunjungi official website TOP 1 Indonesia di http://www.top1.co.id

terima kasih

0 comments:

DOWNLOAD CATALOG


Masukkan Code ini K1-3DDBCC-B
untuk berbelanja di KutuKutuBuku.com

PASANG IKLAN

Translate this page from Indonesian to the following language!

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Widget edited by Anang
free counters
 
Most Visited Blogs | Top 10